Foto yang diabadikan pada 6 Juni 2023 ini memperlihatkan kapal pesiar besar pertama buatan dalam negeri China "Adora Magic City" di Shanghai, China timur. (Xinhua/Ding Ting)
SHANGHAI, 7 Juni (Xinhua) -- Kapal pesiar besar pertama buatan dalam negeri China menyelesaikan proses undocking di Shanghai pada Selasa (6/6), menandai transisi lengkapnya ke tahap pengawakutuan (debugging) di tambatan dermaga.
Kapal pesiar bernama "Adora Magic City" itu diperkirakan akan dikirim pada akhir 2023.
Hingga saat ini, lebih dari 93 persen konstruksi dan lebih dari 85 persen pekerjaan interiornya telah selesai, menurut China State Shipbuilding Corporation (CSSC) Shanghai Waigaoqiao Shipbuilding Co., Ltd.
Kapal pesiar berukuran panjang 323,6 meter dan lebar 37,2 meter dengan tonase kotor mencapai 135.500 ton itu mampu menampung lebih dari 6.500 penumpang. Kapal tersebut akan dilengkapi dengan hotel mewah, bioskop, dan water park.
"Kapal pesiar itu akan berangkat dari Shanghai menuju Jepang dan Asia Tenggara setelah pengiriman. Rute menengah dan panjang di sepanjang Jalur Sutra Maritim akan diluncurkan pada waktunya," kata Roger Chen, Direktur Pelaksana CSSC Carnival, operator kapal pesiar tersebut.
Sementara itu, konstruksi kapal pesiar besar kedua buatan China dimulai pada Agustus 2022. Selesai