Warga Thailand sukarela bersihkan pantai Pattaya untuk lindungi lingkungan

2023-06-06 13:11:30   来源:新华社

JUDUL: Warga Thailand sukarela bersihkan pantai Pattaya untuk lindungi lingkungan

DATELINE: 5 Juni 2023

DURASI: 00:01:13

LOKASI: PATTAYA, Thailand

KATEGORI: LINGKUNGAN

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan para pegiat lingkungan membersihkan pantai

2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Inggris): AMARA WICHITHONG, Penyelenggara kegiatan bersih-bersih pantai

3. Berbagai cuplikan para pegiat lingkungan membersihkan pantai

4. SOUNDBITE 2 (Bahasa Inggris): JESSICA, Penduduk lokal Pattaya
 

STORYLINE:

Sekelompok pegiat lingkungan di Thailand mengadakan kegiatan bersih-bersih pantai di sepanjang pantai Pattaya untuk menyambut peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada 5 Juni.

Menurut laporan terbaru Program Lingkungan PBB (UN Environment Programme/UNEP), sekitar 11 juta ton plastik mencemari laut setiap tahunnya, mengakibatkan kerusakan parah pada ekosistem laut dan membahayakan kehidupan laut serta mata pencaharian manusia.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Inggris): AMARA WICHITHONG, Penyelenggara kegiatan bersih-bersih pantai

"Saya berusaha keras menghentikan masyarakat membuang sampah ke laut dan mendorong pemerintah agar lebih ketat menerapkan aturan terhadap para pemilik bisnis di pulau di tepi pantai.

Saya mulai membantu membersihkan area ini mungkin selama enam tahun terakhir. Saya bersih-bersih di sekitar sini dan mengumumkan di grup, dan grup tersebut semakin besar, dan mereka pun terus memberi tahu lebih banyak orang."

SOUNDBITE 2 (Bahasa Inggris): JESSICA, Penduduk lokal Pattaya

"Sangat menyenangkan dapat memunguti semua sampah. Sejak saya masih kecil, saya tinggal sangat dekat dengan area ini dan saya mengunjungi pantai sepanjang hidup saya, jadi Anda tahu, membersihkan tempat di mana saya tinggal adalah sesuatu yang luar biasa."

Digagas oleh UNEP dan diperingati setiap tahunnya pada tanggal 5 Juni sejak 1973, Hari Lingkungan Hidup Sedunia menjadi salah satu platform terbesar di dunia untuk kesadaran lingkungan.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Pattaya, Thailand.

(XHTV)

【记者:Song Yu,Tim Santasombat,Ta Na 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/3050bfa52148e194d51c8ddfa60ba0ca/1686028292372

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD