Perusahaan berlian laboratorium China bidik peluang dalam pameran perhiasan di AS

2023-06-05 19:37:23   来源:新华社

JUDUL: Perusahaan berlian laboratorium China bidik peluang dalam pameran perhiasan di AS

DATELINE: 5 Juni 2023

DURASI: 00:01:46

LOKASI: LOS ANGELES, Amerika Serikat

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan JCK Show

 

STORYLINE:

Lebih dari 50 perusahaan China yang memproduksi berlian laboratorium berpartisipasi dalam sebuah pameran perhiasan yang sedang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat (AS), dengan tujuan untuk mengembangkan pasar luar negeri.

JCK Show, pameran perhiasan terkemuka tahunan di Amerika Utara, resmi dibuka pada Jumat (2/6).

Berlian yang dibudidayakan di laboratorium, atau yang juga dikenal sebagai berlian laboratorium atau berlian rekayasa, diciptakan oleh para ilmuwan di laboratorium, dan berlian tersebut memiliki sifat kimiawi, fisika, maupun optik yang sama dengan berlian yang dihasilkan Bumi.

Berlian laboratorium semakin populer di AS dan beberapa negara lain seiring melonjaknya penjualan berlian tersebut.

Pasar berlian laboratorium secara global bernilai 22,45 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.003) pada 2022 dan diperkirakan akan tumbuh hingga lebih dari 37 miliar dolar AS pada 2028, menurut sebuah laporan yang dirilis pada Maret oleh ResearchAndMarkets.com, sebuah sumber terkemuka untuk laporan riset pasar internasional dan data pasar.

"Kehadiran perusahaan-perusahaan berlian laboratorium China di JCK Show membantu meningkatkan kesadaran pasar serta pengakuan terhadap merek dan produk China," ujar Tang Jingjing, presiden Tanghe Technology, sebuah perusahaan China yang didirikan di Mongolia Dalam pada 2018.

Sejauh ini, perusahaan tersebut telah memproduksi lebih dari 1 juta karat berlian mentah setiap tahunnya.

"China merupakan produsen utama di dunia untuk berlian laboratorium, sedangkan Amerika Utara merupakan pasar berlian laboratorium terbesar di seluruh dunia," tutur Zhou Zhihua, direktur Pemasaran Henan Liliang Diamond Co., Ltd., sebuah perusahaan terkemuka dalam industri berlian laboratorium di China.

Liliang Diamond membuka kantor cabang di New York pada tahun lalu. Setiap tahun, perusahaan yang didirikan pada 2010 itu dapat membudidayakan 10 juta karat berlian mentah dan 600.000 keping berlian dan perhiasan yang telah dipoles serta produk-produk lainnya.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Los Angeles, AS.

(XHTV)

【记者:Gao Shan,Huang Heng,Bao Daoyuancenghui 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/5e93b6dd70df668ae667bfc701b25963/1685965045657

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD