Seorang pekerja mengoperasikan mesin komputer kontrol numerik (computer numerical control/CNC) di Harbin Turbine Company Limited, anak perusahaan Harbin Electric Corporation, di Harbin, ibu kota Provinsi Heilongjiang, China timur laut, pada 10 April 2023. (Xinhua/Wang Jianwei)
BEIJING, 27 Mei (Xinhua) -- Laba perusahaan-perusahaan industri utama di China turun 20,6 persen secara tahunan (year on year/yoy) dalam empat bulan pertama tahun ini, tunjuk data dari Biro Statistik Nasional (National Bureau of Statistics/NBS) negara tersebut pada Sabtu (27/5).
Perusahaan-perusahaan industri dengan pendapatan bisnis utama tahunan setidaknya 20 juta yuan (1 yuan = Rp2.115) membukukan laba gabungan sekitar 2,03 triliun yuan selama periode tersebut. Selesai