China kembangkan fasilitas siklotron proton untuk uji radiasi luar angkasa

2023-05-27 13:46:11   来源:新华社

Foto dari Teleskop Antariksa Hubble milik NASA yang dirilis pada 3 Mei 2023 oleh NASA ini memperlihatkan galaksi-galaksi yang saling berinteraksi, yang dikenal dengan nama AM 1214-255. (Xinhua/NASA/ESA/A. Barth/University of California-Irvine/J. Dalcanton/University of Washington/Pemroses: Gladys Kober/NASA/Catholic University of America)

   BEIJING, 26 Mei (Xinhua) -- Sebuah institut China berhasil merancang dan menjalankan siklotron proton, demikian menurut Pusat Ilmu Pengetahuan Antariksa Nasional China (National Space Science Center/NSSC) yang berada di bawah naungan Akademi Ilmu Pengetahuan China (Chinese Academy of Sciences/CAS).

   HuaiRou Proton Cyclotron Facility (HRPCF), yang dikembangkan oleh Institut Energi Atom China, menyelesaikan operasi uji cobanya dan akan digunakan untuk uji radiasi luar angkasa.

   "Di lingkungan luar angkasa yang kompleks, proton-proton berenergi tinggi menjadi sumber penting radiasi luar angkasa, yang dapat menembus kerangka pesawat luar angkasa dan menyebabkan kerusakan pada cip, material, dan peralatan pesawat luar angkasa," kata Han Jianwei, seorang peneliti di NSSC.

   Han mengatakan simulasi lingkungan radiasi luar angkasa oleh perangkat tersebut di darat (Bumi) dapat berkontribusi untuk penanganan kerusakan akibat radiasi.

   HRPCF, yang berukuran kecil dan berefisiensi tinggi, akan mendukung penelitian radiasi luar angkasa. Indikator teknis utamanya mencapai level internasional yang maju.

   Fasilitas tersebut mulai dibangun pada 2017 dan memasuki masa operasi uji coba pada Juli 2022. Selama masa uji coba itu, fasilitas tersebut melakukan uji eksperimental iradiasi proton.  Selesai

【记者:Liu Xin,Zhang Quan 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/56b95a8d758880aaa88587df2a24f820/1685166374036

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD