China akan tingkatkan keselamatan kerja di sektor perikanan laut

2023-05-24 15:51:04   来源:新华社

Foto dari udara yang diabadikan pada 25 Oktober 2022 ini memperlihatkan beberapa nelayan berlayar pulang saat matahari terbenam di area akuakultur di Sansha, wilayah Xiapu, Provinsi Fujian, China tenggara. (Xinhua/Jiang Kehong)

   BEIJING, 24 Mei (Xinhua) -- China akan secara komprehensif meningkatkan keselamatan produksi di sektor perikanan laut, kata Kementerian Pertanian dan Urusan Pedesaan China.

   Otoritas pertanian di semua daerah harus dengan tegas mencegah terjadinya kecelakaan parah demi menjamin keselamatan nyawa dan properti masyarakat, papar kementerian itu melalui konferensi video pada Senin (22/5).

   Setelah insiden kecelakaan kapal penangkap ikan laut dalam China "Lupeng Yuanyu 028", yang terbalik di Samudra Hindia tengah, kementerian tersebut berpartisipasi dalam upaya pencarian dan penyelamatan serta mengirimkan lima tim pengawas ke sembilan daerah perikanan setingkat provinsi utama untuk melakukan pengawasan dan inspeksi.

   Konferensi tersebut menekankan perlunya pemeriksaan menyeluruh dan terperinci terkait risiko dan bahaya tersembunyi, serta pelaksanaan inspeksi terhadap kapal penangkap ikan laut dengan jumlah awak 10 atau lebih.

   Sementara itu, kapasitas pencegahan risiko keselamatan kapal penangkap ikan yang beroperasi di laut harus ditingkatkan secara komprehensif, sedangkan mekanisme pemantauan untuk risiko keselamatan perikanan laut harus lebih dioptimalkan, menurut konferensi tersebut.  Selesai

【记者:Gao Jianfei,Yu Wenjing,Meng Fanyuyidu,Cao Pengyuandayeyidu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/7aaa2b8ebe53b270f9110662f8981993/1684914666494

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD