Sejumlah staf memasang karpet merah di Palais des Festivals menjelang Festival Film Cannes edisi ke-76 di Cannes, Prancis selatan, pada 16 Mei 2023. (Xinhua/Gao Jing)
Tujuh dari 21 film yang bersaing memperebutkan Palme d'Or tahun ini disutradarai oleh wanita, sebuah rekor baru.
PARIS, 16 Mei (Xinhua) -- Festival Film Cannes edisi ke-76 dimulai pada Selasa (16/5) malam waktu setempat, dengan 21 film terpilih bersaing memperebutkan hadiah utama Palme d'Or.
Sutradara Swedia Ruben Ostlund, yang pernah dua kali memenangkan Palme d'Or, menjadi presiden juri festival tersebut. Ostlund menang dengan film "The Square" pada 2017 dan "Triangle of Sadness" pada 2022.
Tujuh dari 21 film yang bersaing memperebutkan Palme d'Or tahun ini disutradarai oleh wanita, sebuah rekor baru.
Sejumlah orang berswafoto di depan sebuah poster besar untuk Festival Film Cannes edisi ke-76 di luar Palais du Festival di Cannes, Prancis selatan, pada 15 Mei 2023. (Xinhua/Gao Jing)
Karena serikat pekerja mengancam akan memutus pasokan listrik selama beberapa acara besar di Prancis imbas dari reformasi pensiun pemerintah, otoritas setempat telah menempatkan layanan keamanan ekstra di festival tersebut untuk menghadapi potensi ancaman.
Festival Film Cannes tahun ini digelar dari 16 hingga 27 Mei, dengan para pemenang akan diumumkan pada upacara penutupan. Selesai