JUDUL: Anjungan penyangga terapung dengan pemosisian dinamis terbesar di China selesai dipasang
DATELINE: 15 Mei 2023
DURASI: 00:01:03
LOKASI: TIANJIN, China
KATEGORI: TEKNOLOGI
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan anjungan penyangga terapung dengan pemosisian dinamis
STORYLINE:
Baru-baru ini, blok atas dan kerangka baja (jacket) anjungan pengeboran dan produksi minyak Enping 20-4 telah selesai dipasang di Cekungan Muara Sungai Mutiara di Provinsi Guangdong, di mana kedalaman air mencapai hampir 100 meter. Bobot instalasi anjungan itu mencatatkan rekor baru untuk anjungan minyak dan gas lepas pantai di China.
Anjungan pengeboran dan produksi minyak Enping 20-4 merupakan anjungan produksi tertinggi dari kelompok ladang minyak Enping 15-1 milik China National Offshore Oil Corporation (CNOOC). Dirancang, dibangun, dan dipasang secara independen oleh China, anjungan pengeboran dan produksi minyak Enping 20-4 dapat melakukan banyak fungsi, seperti pengeboran dan pengerjaan lanjutan sumur minyak (workover), perolehan minyak dengan teknologi cerdas, pengolahan minyak, gas, dan air secara komprehensif, serta pemulihan dan pemanfaatan gas terkait.
Proses pemasangan anjungan penyangga terapung dengan pemosisian dinamis ini seperti mengemudikan truk superbesar bermuatan 10.000 mobil dengan panjang lebih dari 220 meter dan lebar lebih dari 40 meter untuk "mundur ke gudang" di perairan yang berombak. Jarak kosong antara kedua sisi hanya 10 sentimeter, dan keakuratan penambatan antara ujung blok dan penyambung (conduit) diharuskan mencapai tingkat milimeter. Hal itu menimbulkan tantangan besar pada keakuratan penghitungan desain, keandalan sistem pemosisian dinamis, dan level teknis operator.
Setelah pemasangan tersebut, anjungan Enping 20-4 akan memasuki tahap pengeboran dan memulai produksi pada paruh kedua tahun ini.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Tianjin, China.
(XHTV)