Foto dari udara yang diabadikan pada 10 Mei 2023 ini menunjukkan para petani mengemudikan mesin penuai untuk memanen gandum di Chongzhou, Provinsi Sichuan, China barat daya. (Xinhua/Wang Xi)
BEIJING, 11 Mei (Xinhua) -- China mempertahankan perkembangan yang stabil dalam hal produksi biji-bijiannya, menurut Cong Liang, kepala Administrasi Pangan dan Cadangan Strategis Nasional China, dalam konferensi pers pada Kamis (11/5).
Tingkat swasembada pangan pokok di China berada di atas 100 persen, kata Cong dalam konferensi pers yang diselenggarakan oleh Kantor Informasi Dewan Negara China. Cong pun menambahkan bahwa tingkat swasembada gandum berada di atas 95 persen.
China secara konsisten mempertahankan luas lahan pertaniannya tetap berada di atas garis merah, yakni 1,8 miliar mu (sekitar 120 juta hektare), dan mengamankan panen raya selama 19 tahun berturut-turut, tutur Cong.
Pangsa biji-bijian per kapita negara itu mencapai sekitar 480 kg, lebih tinggi dari standar keamanan yang diakui secara internasional sebesar 400 kg, catat Cong. Selesai