(221108) -- SHANGHAI, 8 November, 2022 (Xinhua) -- Para pengunjung menjajal permainan interaktif dengan perangkat realitas virtual (virtual reality/VR) di area ekshibisi Industri Pintar dan Teknologi Informasi dalam Pameran Impor Internasional China (China International Import Expo/CIIE) kelima di Shanghai, China timur, pada 7 November 2022. Berbagai teknologi dan produk berteknologi tinggi yang berfokus pada peningkatan persepsi visual di bidang pekerjaan, perjalanan, dan hiburan, seperti kokpit pintar dan perangkat pencitraan mikroskopis, memberikan pengalaman visual yang lebih nyata dan kaya bagi pengunjung dalam CIIE kelima di Shanghai. (Xinhua/Hou Jun)
【记者:Hou Jun 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/4e7fd7d71fe417c5f17a541bb5900b47/1667961222585