Foto yang diabadikan pada 29 April 2023 ini menunjukkan warga negara Pakistan, yang menaiki kapal angkatan laut China untuk mengungsi dari Sudan, tiba di Jeddah, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Haizhou)
JEDDAH, 29 April (Xinhua) -- Gelombang kedua pengungsi China dan warga negara asing yang diangkut oleh kapal angkatan laut (AL) China dari Sudan yang dilanda konflik tiba dengan selamat di pelabuhan Jeddah, Arab Saudi, pada Sabtu (29/4), menurut sebuah pernyataan resmi.
Dikawal oleh kapal perusak Nanning, serta mengangkut 272 warga negara China dan 221 warga negara asing termasuk Pakistan dan Brasil, kapal suplai komprehensif yang diberi nama Weishanhu tersebut memasuki pelabuhan Arab Saudi bagian barat dengan lancar sekitar pukul 09.00 pagi waktu setempat (13.00 WIB), tambah pernyataan itu.
Foto yang diabadikan pada 29 April 2023 ini menunjukkan seorang warga negara Brasil di antara 493 pengungsi yang diangkut oleh kapal angkatan laut China tiba di Jeddah, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Haizhou)
Foto yang diabadikan pada 28 April 2023 ini menunjukkan para prajurit China menuntun para pengungsi dari Sudan untuk menaiki kapal angkatan laut yang ditugaskan di Pelabuhan Sudan di Sudan. (Xinhua/Li Yinuo)
Seorang pengungsi anak yang diangkut oleh kapal angkatan laut China dari Sudan tiba di Jeddah, Arab Saudi, pada 29 April 2023. (Xinhua/Wang Haizhou)