Jepang bukukan rekor defisit perdagangan 161,36 miliar dolar AS untuk tahun fiskal 2022

2023-04-21 10:39:39   来源:新华社

JUDUL: Jepang bukukan rekor defisit perdagangan 161,36 miliar dolar AS untuk tahun fiskal 2022

DATELINE: 20 April 2023

DURASI: 00:00:42

LOKASI: Tokyo

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan pemandangan kota di Tokyo

2. Berbagai cuplikan pelabuhan

3. Berbagai cuplikan pabrik di Jepang

 

STORYLINE:

Jepang membukukan defisit perdagangan sebesar 21,73 triliun yen (1 yen = Rp111) atau sekitar 161,36 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp14.773) pada tahun fiskal 2022 yang berakhir pada Maret, menandai sebuah rekor baru, seperti diungkapkan pemerintah Jepang dalam sebuah laporan pada Kamis (20/4).

Menurut Kementerian Keuangan Jepang, impor negara itu jauh melampaui ekspor dari tahun sebelumnya, dengan impor melonjak 32,2 persen dibandingkan dengan peningkatan ekspor sebesar 15,5 persen.

Pada Maret saja, Kementerian Keuangan Jepang mengatakan dalam laporan awalnya bahwa negara tersebut mencatat defisit perdagangan sebesar 754,5 miliar yen.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Tokyo.

(XHTV)

【记者:Li Guangzheng 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/b5ef71102dd30b9ee667bfc701b25963/1682044782958

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD