Album Asia: Warga Afghanistan di Provinsi Herat terima bantuan kemanusiaan dari China

2023-03-06 14:51:55   来源:新华社

Warga Afghanistan menerima bantuan kemanusiaan sumbangan China di Provinsi Herat, Afghanistan, pada 2 Maret 2023. (Xinhua/Mashal)

   HERAT, Afghanistan, 6 Maret (Xinhua) -- Otoritas Afghanistan mendistribusikan bantuan kemanusiaan sumbangan China kepada 400 keluarga yang membutuhkan di Provinsi Herat, Afghanistan barat, kata Mawlawi Inayatullah Sabre, wakil direktur Badan Penanggulangan Bencana Alam dan Urusan Kemanusiaan provinsi tersebut, kepada Xinhua.

Seorang pria menerima bantuan kemanusiaan sumbangan China di Provinsi Herat, Afghanistan, pada 2 Maret 2023. (Xinhua/Mashal)

   Di Kota Herat, ibu kota provinsi tersebut, otoritas Afghanistan mulai mendistribusikan bantuan dari China tersebut kepada 400 keluarga yang membutuhkan pada Kamis (2/3) pagi, dan setiap paket bantuan meliputi satu karung beras seberat 50 kg, kata Sabre.

Warga Afghanistan menerima bantuan kemanusiaan sumbangan China di Provinsi Herat, Afghanistan, pada 2 Maret 2023. (Xinhua/Mashal)

   Sekitar 550 keluarga di Provinsi Herat juga telah menerima bantuan dari China selama beberapa pekan terakhir.

Warga Afghanistan menerima bantuan kemanusiaan sumbangan China di Provinsi Herat, Afghanistan, pada 2 Maret 2023. (Xinhua/Mashal)

   China terus mendukung Afghanistan selama setahun terakhir dengan bantuan vaksin COVID-19, pakaian musim dingin, tenda, dan bahan makanan, yang telah didistribusikan kepada keluarga-keluarga miskin dan korban banjir di negara miskin itu.  Selesai

Warga Afghanistan menerima bantuan kemanusiaan sumbangan oleh China di Provinsi Herat, Afghanistan, pada 2 Maret 2023. (Xinhua/Mashal)

【记者:Wu Xia,Mashal,Ka Buerfenshe 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/56a9f2cda5b61a0473b56e1684af3eb1/1678085520426

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD