GLOBALink: Gempa bermagnitudo 7,2 di Tajikistan terasa hingga Xinjiang, China

2023-02-23 20:43:30   来源:新华社

 

   URUMQI, 23 Februari (Xinhua) -- Getaran dari gempa bermagnitudo 7,2 yang mengguncang Tajikistan pada Kamis (23/2) pagi waktu setempat juga terasa kuat di Wilayah Otonom Etnis Tajik Taxkorgan, Daerah Otonom Uighur Xinjiang, China barat laut.

   Zapar, kepala wilayah tersebut, mengatakan kepada Xinhua via telepon bahwa gempa bumi yang terjadi di seberang perbatasan itu terasa sangat kuat, tetapi belum ada laporan yang diterima perihal korban dan kerugian.

   Departemen pemadam kebakaran daerah itu juga belum menerima laporan tentang adanya korban jiwa maupun kerugian.

   Saat ini, suplai listrik dan komunikasi di Kashgar, yang mengelola Wilayah Otonom Etnis Tajik Taxkorgan, beroperasi secara normal. Banyak wilayah dan kota di Prefektur Kashgar dan sekitarnya berada dalam radius 300 kilometer (km) dari pusat gempa.

   Gempa bermagnitudo 7,2 mengguncang Tajikistan pada Kamis pukul 08.37 Waktu Beijing (07.37 WIB), menurut Pusat Jaringan Gempa China (China Earthquake Networks Center/CENC).

   Pusat gempa terpantau berada di koordinat 37,98 derajat lintang utara dan 73,29 derajat bujur timur, pada kedalaman 10 km, menurut CENC.

 

Diproduksi oleh Xinhua Global Service

【记者:Deng Yushan,Ma Kai,Gu Yu,Du Gang,Zhao Ge,Chen Kaifan,Zeng Qin,Shao Lin,Huang Huan,Wang Bin 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/c2dd2d4b2a2fd643f17a541bb5900b47/1677156213390

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD