Gansu di China percepat pengembangan energi bersih

2023-02-23 17:24:24   来源:新华社

JUDUL: Gansu di China percepat pengembangan energi bersih

DATELINE: 22 Februari 2023

DURASI: 00:01:17

LOKASI: LANZHOU, China

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan energi baru di Gansu

2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): HAN XUDONG, Direktur departemen manajemen komprehensif, Gansu Chongtong Chengfei New Energy Co., Ltd.

3. SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): REN QIANG, Manajer umum, Basis Wuwei Jiayu Xinxin Investment (Group) Co., Ltd.

 

STORYLINE:

Provinsi Gansu di China barat laut memanfaatkan kekayaan sumber energi angin dan surya yang dimilikinya dengan mengembangkan energi ramah lingkungan.

Selama satu dekade terakhir, lebih dari 100 perusahaan pembangkit listrik membuka layanan yang berkaitan dengan energi baru di Gansu.

Kota Wuwei di Gansu kini menjadi basis produksi peralatan energi bersih.

Sebanyak 24 proyek yang berkaitan dengan produksi peralatan energi bersih sedang berjalan di kota tersebut, dengan nilai output melampaui 6,2 miliar yuan (1 yuan = Rp2.207) tahun lalu.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): HAN XUDONG, Direktur departemen manajemen komprehensif, Gansu Chongtong Chengfei New Energy Co., Ltd.

"Proyek kami telah rampung dan mulai digunakan pada 1 Januari 2022. Kini kami memiliki enam lini produksi yang beroperasi dengan kapasitas penuh, memproduksi enam bilah turbin angin setiap harinya. Pada 2023, nilai output tahunan kami diperkirakan mencapai 1,2 miliar yuan, memproduksi 1.500 bilah turbin angin dalam 500 set."

SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): REN QIANG, Manajer umum, Basis Wuwei Jiayu Xinxin Investment (Group) Co., Ltd.

"Menghadapi permintaan pasar yang lebih tinggi untuk produk kami, kami berencana meningkatkan kapasitas produksi tahunan kami dari 1 GW menjadi 3 GW. Kami yakin dengan pasar ini."

Menurut Komisi Pembangunan dan Reformasi Provinsi Gansu, kapasitas terpasang energi baru di Gansu kemungkinan akan melebihi 80 juta kilowatt pada 2025, dengan energi terbarukan menyumbangkan hampir 65 persen.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Lanzhou, China.

(XHTV)

【记者:Ma Weikun,Fan Peishen,Lang Bingbing,Ren Yanxin 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/efc83ed878702f6ea88587df2a24f820/1677144267354

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD