Album Asia: Mengintip aktivitas wisatawan China saat berlibur di Bali

2023-02-17 14:22:28   来源:新华社

Staf pariwisata setempat membagikan bunga kepada para wisatawan China di Pulau Nusa Lembongan, Bali, pada 14 Februari 2023. (Xinhua/Xu Qin)

   BALI, 17 Februari (Xinhua) -- Bali memberikan sambutan hangat kepada para wisatawan China dengan kalung dan karangan bunga yang disiapkan secara khusus setelah China memulai kembali tur kelompok outbound.

   Tiga tahun setelah pandemi COVID-19, para pelancong dari China akhirnya dapat memanjakan diri di tengah lanskap alam Pulau Dewata yang unik, menikmati pantai, sinar matahari, dan hidangan-hidangan mewah.

Foto yang diabadikan pada 14 Februari 2023 ini memperlihatkan Tebing Pantai Kelingking di Pulau Nusa Penida, Bali. (Xinhua/Xu Qin)

Foto yang diabadikan pada 14 Februari 2023 ini memperlihatkan Tebing Pantai Kelingking di Pulau Nusa Penida, Bali. (Xinhua/Xu Qin)

Sejumlah wisatawan China menikmati rekreasi air di Tanjung Benoa, Bali, pada 13 Februari 2023. (Xinhua/Dicky Bisinglasi)

Sejumlah wisatawan China berfoto di Pantai Tanjung Benoa, Bali, pada 13 Februari 2023. (Xinhua/Dicky Bisinglasi)

Foto yang diabadikan pada 13 Februari 2023 ini menunjukkan sebuah jalan yang dipenuhi sejumlah papan nama toko dalam bahasa Mandarin di dekat Pantai Kuta, Bali. (Xinhua/Xu Qin)

Sejumlah wisatawan China menikmati rekreasi air di Tanjung Benoa, Bali, pada 13 Februari 2023. (Xinhua/Dicky Bisinglasi)

Seorang pemandu wisata setempat (tengah) berbicara di hadapan para wisatawan China di dalam bus yang berangkat dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai menuju sebuah hotel di Bali pada 12 Februari 2023. (Xinhua/Xu Qin)

【记者:Lu Xiaoping,Xu Qin,Dicky Bisinglasi 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/bcb7e1c893604f03a88587df2a24f820/1676614954273

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD