JUDUL: Tim China lanjutkan upaya pencarian korban selamat dalam bencana gempa dahsyat di Turkiye
DATELINE: 9 Februari 2023
DURASI: 00:01:27
LOKASI: HATAY, Turkiye
KATEGORI: MASYARAKAT
SHOTLIST:
1. STANDUP (Bahasa Inggris): WANG FENG, Koresponden Xinhua
2. Berbagai cuplikan tim China di lokasi
STORYLINE:
1. STANDUP (Bahasa Inggris): WANG FENG, Koresponden Xinhua
"Tim Pencarian dan Penyelamatan (Search and Rescue/SAR) China melanjutkan misinya pada Kamis (9/2) di Provinsi Hatay, Turkiye selatan, untuk menyelamatkan para korban yang terjebak di bawah reruntuhan dalam peristiwa dua gempa bumi yang mengguncang Turkiye.
Tim beranggotakan 82 orang itu memulai hari kedua misinya saat pagi buta di sebuah tenda kemah yang didirikan di dalam kompleks olahraga. Empat anjing pelacak turut menemani tim tersebut selama melaksanakan misi."
Berkumpul di sekitar api unggun, para anggota tim menyantap sarapan berupa mi instan dan makanan kaleng yang mereka bawa dari China.
Mereka kemudian melakukan pemeriksaan peralatan dan menggelar rapat koordinasi singkat dengan ketua tim.
Setelah itu, tim tersebut berpencar dan memulai upaya pencarian dan penyelamatan pada Kamis di dua lokasi.
Setelah terbang sejauh lebih dari 8.000 km, tim tersebut tiba di wilayah itu pada Rabu (8/2) untuk membantu upaya penyelamatan dan segera memulai misi mereka.
Hatay adalah salah satu provinsi yang paling parah terdampak gempa di wilayah itu, dengan banyak bangunan runtuh dan banyak orang terjebak di bawah reruntuhan.
Upaya penyelamatan berlanjut dalam kondisi yang sulit karena tidak adanya listrik dan air yang mengalir di daerah tersebut. Kondisi cuaca beku juga menghambat upaya penyelamatan.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Hatay, Turkiye.
(XHTV)