Taikonaut Shenzhou-15 selesaikan spacewalk pertama mereka

2023-02-10 08:47:01   来源:新华社

JUDUL: Taikonaut Shenzhou-15 selesaikan spacewalk pertama mereka

DATELINE: 10 Februari 2023

DURASI: 00:00:53

LOKASI: Beijing

KATEGORI: TEKNOLOGI

 

SHOTLIST: 

1. Berbagai cuplikan aktivitas di luar wahana antariksa

 

STORYLINE: 

Taikonaut Shenzhou-15 di stasiun luar angkasa Tiangong China yang mengorbit menyelesaikan aktivitas di luar wahana antariksa (spacewalk) pertama mereka pada Jumat (10/2) pukul 00.16 Waktu Beijing atau pada Kamis (9/2) pukul 23.16 WIB, menurut Badan Antariksa Berawak China (China Manned Space Agency/CMSA).

Taikonaut Fei Junlong dan Zhang Lu, bersama dengan Deng Qingming yang bekerja di dalam stasiun luar angkasa untuk membantu rekan-rekan awak Shenzhou-15, berkolaborasi guna melaksanakan semua tugas yang telah ditetapkan. Fei dan Zhang telah kembali dengan selamat ke modul laboratorium Wentian.

Selama pelaksanaan aktivitas di luar wahana antariksa (extravehicular activity/EVA) yang berlangsung sekitar tujuh jam, mereka menyelesaikan beberapa tugas, termasuk pemasangan pompa ekstensi di luar modul laboratorium Mengtian.

Ini merupakan EVA pertama yang dilakukan setelah penyelesaian stasiun luar angkasa China. Awak Shenzhou-15, seperti yang direncanakan, akan melakukan beberapa spacewalk di masa yang akan datang, kata CMSA.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Beijing.

(XHTV)

【记者:Li Guoli,Liu Fang,Zhang Ruijie 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/386b132baa46ba6f71639e493332d50c/1675990024081

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD