JUDUL: Warga Xinjiang manfaatkan tren olahraga musim dingin untuk tingkatkan kehidupan
DATELINE: 8 Februari 2023
DURASI: 00:02:06
LOKASI: URUMQI, China
KATEGORI: MASYARAKAT
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan pemandangan Pegunungan Altay
2. Berbagai cuplikan para penggembala bermain ski
3. SOUNDBITE 1 (Bahasa Uighur): CHIGHESE ASHAHAN, Penggembala di Prefektur Altay
4. SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): MEYIRBEK CHIGHESE, Kapten tim penyelamat Resor Ski Internasional Koktokay
5. Berbagai cuplikan suasana resor ski
6. SOUNDBITE 3 (Bahasa Mandarin): MEYIRBEK CHIGHESE, Kapten tim penyelamat Resor Ski Internasional Koktokay
7. Berbagai cuplikan para penggemar ski bermain ski
STORYLINE:
Terletak di Xinjiang, China barat laut, Pegunungan Altay membentang hingga ribuan kilometer dan diselimuti salju selama musim dingin, menjadikannya surga bagi pecinta salju.
Para penggembala setempat memiliki sejarah panjang bermain ski di pegunungan tersebut, bukan untuk rekreasi, melainkan untuk bertahan hidup.
SOUNDBITE 1 (Bahasa Uighur): CHIGHESE ASHAHAN, Penggembala di Prefektur Altay
"Dahulu saya tinggal di Pegunungan Koktokay, di mana salju menumpuk begitu tinggi di musim dingin sehingga bahkan bisa menutupi punggung kuda. Setiap musim gugur, kami menyiapkan papan seluncur berlapis bulu untuk mengangkut kayu bakar dan keperluan musim dingin."
SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): MEYIRBEK CHIGHESE, Kapten tim penyelamat Resor Ski Internasional Koktokay
"Saudara laki-laki dan ayah saya biasa membeli persediaan makanan untuk beberapa bulan sekaligus, saat mereka pergi menuruni gunung untuk berbelanja. Kami dahulu bermain ski untuk bertahan hidup, tetapi kini segalanya berbeda."
Dengan berkembangnya olahraga es dan salju di China, banyak resor ski berstandar tinggi dibangun di prefektur tersebut, memanfaatkan musim salju yang panjang, frekuensi hujan salju yang rapat, dan kualitas salju yang ideal.
SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): MEYIRBEK CHIGHESE, Kapten tim penyelamat Resor Ski Internasional Koktokay
"Pada 2018, saya mulai bekerja sebagai pengemudi mobil salju (snowmobile) di Resor Ski Internasional Koktokay.
Pada 2019, saya mendapatkan kualifikasi untuk menjadi instruktur ski. Pada 2020, saya mulai bekerja di tim penyelamat resor. Dalam dua tahun terakhir, semakin banyak penggemar ski dari penjuru negeri yang datang ke sini untuk bermain ski, saya berkenalan dengan banyak teman baru."
Menurut data dari Xinjiang Altay Tourism Development Group Co., Ltd., tiga resor ski miliknya menerima rekor terbanyak 10.178 pengunjung pada 25 Januari.
Selama tujuh hari liburan Festival Musim Semi, Silkroad Resort, salah satu resor ski terbesar di Urumqi, menerima lebih dari 21.000 pengunjung.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Urumqi, China.
(XHTV)