Pakar Kamboja: BRI China suntikkan dorongan kuat dalam membangun komunitas dengan masa depan bersama

2023-10-02 18:53:03   来源:新华社

JUDUL: Pakar Kamboja: BRI China suntikkan dorongan kuat dalam membangun komunitas dengan masa depan bersama

DATELINE: 2 Oktober 2023

DURASI: 00:02:01

LOKASI: Phnom Penh

KATEGORI: MASYARAKAT


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan proyek-proyek Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra

2. SOUNDBITE (Bahasa Inggris): KIN PHEA, Direktur Jenderal Institut Hubungan Internasional Kamboja

3. Berbagai cuplikan proyek-proyek Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra di Kamboja


STORYLINE:

Sepuluh tahun berjalan, Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra (Belt and Road Initiative/BRI) China telah menyuntikkan dorongan kuat dalam membangun komunitas dengan masa depan bersama bagi umat manusia, memberikan kontribusi signifikan terhadap pembangunan dan stabilitas global dan regional, kata seorang pakar Kamboja pada Sabtu (30/9).

SOUNDBITE (Bahasa Inggris): KIN PHEA, Direktur Jenderal Institut Hubungan Internasional Kamboja

"Dalam 10 tahun terakhir, melalui Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra, China secara aktif mendukung pembangunan infrastruktur besar dan proyek konektivitas di seluruh benua, memberikan peluang yang menguntungkan bagi negara-negara untuk meningkatkan jaringan perdagangan dan memperluas potensi ekonomi mereka.

Bagi Kamboja khususnya, BRI berkontribusi besar dalam memperkuat dan memperluas kerja sama antara Kamboja dan China, memberikan dampak signifikan terhadap agenda pembangunan Kamboja dan membawa peluang bagi Kamboja untuk mengentaskan kemiskinan, serta mendorong manfaat bersama dan hasil saling menguntungkan yang mengakar kuat di hati masyarakat.

BRI mengikuti pendekatan konsultasi ekstensif, pembangunan bersama dan manfaat bersama, serta mendukung keterbukaan dan inklusivitas yang menyambut baik partisipasi negara dan organisasi di seluruh dunia.

Para mitra dapat ambil bagian dalam kerja sama di tingkat mana pun dan di bidang apapun yang paling sesuai dengan kebutuhan dan prioritas mereka, kondisi dalam negeri, serta kesiapan kerja sama internasional.

BRI menjadi mesin baru pertumbuhan ekonomi global, memberikan momentum yang kuat dalam membangun komunitas dengan masa depan bersama bagi umat manusia. Ini adalah platform kerja sama internasional yang aktif untuk tujuan perdamaian, keamanan, pembangunan berkelanjutan, dan kesejahteraan bersama."


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Phnom Penh.

(XHTV)

【记者:Wu Zhangwei,Nguon Sovan,Van Pov 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/845dc4e7f77120f5f17a541bb5900b47/1696243986206

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD