Libur panjang Hari Nasional China picu ledakan perjalanan dan konsumsi

2023-10-01 10:45:09   来源:新华社

JUDUL: Libur panjang Hari Nasional China picu ledakan perjalanan dan konsumsi

DATELINE: 30 September 2023

DURASI: 00:02:09

LOKASI: Beijing

KATEGORI: MASYARAKAT


SHOTLIST

1. Berbagai cuplikan pelancong di China

2. Berbagai cuplikan wisatawan di Jingdezhen, Provinsi Jiangxi

3. SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): Wisatawan

4. SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): Wisatawan

5. Berbagai cuplikan wisatawan di Yanji, Provinsi Jilin

6. SOUNDBITE 3 (Bahasa Mandarin): LU ZIYU, Pemilik studio foto di Yanji

7. Berbagai cuplikan wisatawan di Gunung Tai, Provinsi Shandong

8. Berbagai cuplikan pelancong di China


STORYLINE:

China mengalami ledakan perjalanan selama libur panjang Festival Pertengahan Musim Gugur dan Hari Nasional, seiring perekonomian terbesar kedua di dunia itu terus melepaskan potensi konsumennya.

Liburan tahun ini dimulai dengan Festival Pertengahan Musim Gugur yang jatuh pada Jumat (29/9) dan juga termasuk Hari Nasional pada 1 Oktober. Hari libur nasional tersebut berakhir pada 6 Oktober.

Wisata budaya telah menjadi pilihan utama bagi banyak warga China. Wisatawan berbondong-bondong mengunjungi Jingdezhen, "ibu kota porselen" yang berada di Provinsi Jiangxi, untuk menikmati warisan sejarah dan budaya yang kaya serta berpartisipasi dalam pembuatan porselen secara manual.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): Wisatawan

"Kami datang dari Fuzhou di Provinsi Fujian. Di sini terdapat banyak budaya, dan itu sangat indah."

SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): Wisatawan

"Kami datang dari Kota Hangzhou, ya, seluruh keluarga."

Di kota perbatasan Yanji, China timur laut, mengenakan busana tradisional Korea menjadi  mode baru dalam pariwisata setempat. Hal ini juga mendorong berbagai bisnis lokal, termasuk tata rias, fotografi, dan pakaian.

SOUNDBITE 3 (Bahasa Mandarin): LU ZIYU, Pemilik studio foto di Yanji

"Pariwisata di Yanji berkembang pesat sejak awal Tahun Baru. Kami telah menyambut para wisatawan dari seluruh negeri ke kampung halaman kami. Melalui bisnis fotografi perjalanan, kami ingin menampilkan budaya etnik dan berbagai elemen kelompok etnik Korea setempat, menawarkan pengalaman perjalanan yang lebih kaya dan lebih baik kepada para pelanggan."

Di saat destinasi wisata baru mengalami ledakan perjalanan, objek wisata tradisional masih tetap populer seperti biasanya.

Selama delapan hari liburan tersebut, Gunung Tai, salah satu dari Lima Gunung Suci di China, diperkirakan akan dikunjungi oleh 400.000 wisatawan.

Sementara itu, Beijing diperkirakan akan menerima 12,83 juta wisatawan, menandai peningkatan signifikan sebesar 21,9 persen dibandingkan periode yang sama pada 2019.

Menurut Fliggy, platform perjalanan daring milik Alibaba, pesanan untuk perjalanan domestik dan luar negeri selama liburan Festival Pertengahan Musim Gugur dan Hari Nasional masing-masing melonjak hampir 600 persen dan lebih dari 20 kali lipat secara tahunan (year on year/yoy).


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Beijing.

(XHTV)

【记者:Guo Jiewen,Wang Yihan,Feng Yuanyuan,Si Xiaoshuai,Shao Meiqi,Jin Jinxiu,Tang Chengzhuo 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/11ea20e8ee8fd173f17a541bb5900b47/1696128312849

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD