Airbus mulai produksi pesawat A321 di Tianjin, China

2022-11-09 19:46:23   来源:新华社

Para staf bekerja di jalur perakitan akhir Airbus Tianjin untuk keluarga pesawat jet A320 di Tianjin, China utara, pada 24 Februari 2022. (Xinhua/Airbus China)

   TIANJIN, 9 November (Xinhua) -- Produsen pesawat Eropa Airbus mulai memproduksi pesawat A321 di fasilitas Final Assembly Line Asia mereka di Tianjin, China utara, pada Rabu (9/11). Hal tersebut sekaligus mengonfirmasi bahwa China mampu mengirim semua model pesawat keluarga Airbus A320.

   "A321 saat ini merupakan salah satu pesawat paling populer di keluarga A320," ungkap George Xu, CEO Airbus China. "Ini menjadi langkah terbaru kami di China, menunjukkan dukungan kami yang tak tergoyahkan untuk pasar China."

   Pesawat A321 pertama yang dirakit di Tianjin diperkirakan akan dikirim awal tahun depan.

   Saat ini, backlog perusahaan itu untuk pesawat A321 mencakup sekitar 60 persen dari total backlog global mereka untuk jajaran pesawat keluarga A320.

   Mampu menampung lebih dari 200 penumpang, model A321 lorong tunggal mampu melakukan penerbangan rute panjang yang menyamai kapasitas pesawat berbadan lebar, tetapi dengan biaya operasional yang lebih ekonomis.  Selesai

【记者:Li Kun,Zhang Yuqi,Fang Ning,Li Shuai,Wang Hui,Liang Zi,Peng Peigenyidu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/3b9c7f22424e7f5ef9110662f8981993/1667994385875

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD